HOMEDEC 2025 resmi dibuka di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD City mulai tanggal 13-26 Oktober 2025. Kabar baiknya, Mevvah Wall Panel juga turut hadir meramaikan acara ini tepatnya di Hall 6, Booth No. 330–336 serta ada juga di showhome booth 095-100.
Pameran desain rumah dan interior terbesar di Indonesia yakni HOMEDEC telah menggandemh banyak sekali brand kenamaan mulai dari sektor bahan bangunan arsitektur, furniture, dekorasi, teknologi konstruksi dan smart home hingga peralatan rumah tangga semua tersedia disini.
Adapun brand-brand yang turut meramaikan gelaran ini merupakan produsen dan distributor ternama di kanca pasar nasional hingga internasional. Mereka hadir dengan menawarkan berbagai produk inovatif sebagai solusi pembangunan, renovasi maupun dekorasi hunian.
Hadirnya Mevvah dalam ajang bergengsi ini menjadi momen penting untuk memperkenalkan produk wall panel sebagai inovasi dekorasi dinding modern yang tidak hanya estetik tapi juga lebih kuat, awet, murah dan praktis dalam pemasangannya.
“Dalam gelaran HOMEDEC 2025 ini, kami memiliki misi untuk memperkenalkan produk hiasan dinding bangunan inovatif yang tak hanya indah secara visual tapi juga lebih tahan lama dibandingkan alternatif konvensional lainnya. Kami percaya wall panel bisa menjadi solusi dekorasi dinding masa depan.” ujar Reynaldi selaku Product Manager Mevvah.
Dalam booth Mevvah, Anda akan melihat berbagai inovasi produk wall panel terbaru dan paling modern mulai dari wall panel PVC motif marmer, motif 3D hingga fluted WPC motif urat kayu asli yang dapat Anda temukan disini.
Selain menampilkan berbagai inovasi wall panel terbaru, Mevvah juga telah menyiapkan promo menarik bagi pelanggan yang membeli produk kami selama pameran berlangsung. Bahkan Anda bisa hemat hingga ratusan ribu rupiah bila menggunakan promo yang kami berikan.
Selain banjir promo, para pengunjung juga bisa mencoba berbagai games menarik di booth Mevvah seperti Punch Machine, Spinning Wheel dan permainan interaktif seru lainnya secara gratis. Jika beruntung, Anda juga berkesempatan mendapatkan hadiah di setiap permainan yang telah dimainkan.
Mevvah adalah sebuah merk yang menjual produk wall panel dibawah naungan PT Jaya Bersama Saputra Perkasa (JBS Perkasa). Wall panel Mevvah terkenal akan produknya yang berkualitas dari segi kekuatan, keawetan dan pilihan motifnya yang lengkap.
Pengalaman yang panjang dalam industri interior modern membuat Mevvah terus berinovasi menciptakan produk yang paling sesuai dengan kebutuhan konsumen saat ini.
Reputasi yang bagus membuat wall panel Mevvah selalu menjadi pilihan utama bagi para desainer interior, arsitek, hingga pemilik rumah pribadi yang ingin memperindah tampilan dinding sebuah ruangan.
Bagi Anda yang berkunjung ke HOMEDEC 2025, jangan lewatkan kesempatan untuk melihat langsung inovasi Wall Panel Mevvah dan nikmati promo menariknya hanya di booth Mevvah!
